+62823 3892 1233
SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA PADEMAWU TIMUR

GRAND OPENING TAMAN EDUKASI TITIK SEJUTA WARNA DESA PADEMAWU TIMUR


GRAND OPENING TAMAN EDUKASI TITIK SEJUTA WARNA DESA PADEMAWU TIMUR

Ibu Kepala Desa Pademawu Timur pada hari Senin 07 Maret 2022 meresmikan Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” yang berada di Desa Pademawu Timur Kabupaten Pamekasan dengan dihadiri antara lain Camat Pademawu Bapak Farid, S.Sos beserta Ibu Camat Pademawu Setiawati Farid, PLD Moh. Suri, Ibu Ketua PKK Desa Pademawu Timur Horriyah Suparto, Perangkat Desa, Petugas Perpustakaan, serta undangan lainnya yang berjumlah sekitar 60 orang yang terdiri dari Kepala Sekolah, satu orang guru dan tiga orang siswa yang merupakan perwakilan dari TK/RA se-Pademawu Timur dan SD/MI se-Pademawu Timur.

Grand Opening Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” ditandai dengan pengguntingan untaian pita di pintu masuk. Menurut Camat Pademawu Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” sangat strategis karena Taman Edukasi ini satu-satunya taman wisata untuk anak-anak yang ada di Kecamatan Pademawu serta memiliki suasana yang sejuk persawahan dan diharapkan dapat menjadi tujuan wisata edukasi bagi masyarakat lokal, regional, nasional bahkan dunia. Keberadaan alam sangat penting, sehingga perilaku back to nature akan menjadi trend dimasa mendatang termasuk keberadaan Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” di Desa Pademawu Timur ini.

Ibu Kepala Desa Pademawu Timur menambahkan, “tujuan pembangunan Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” ini tidak lain hanya untuk menghilangkan ketergantungan dan kebiasaan anak-anak dalam bermain gadget sehingga pembuatan Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” ini juga didukung dan bekerjasam penuh dengan pihak Perpustakaan Desa Pademawu Timur yang tidak lain sama-sama mempunnyai tujuan untuk menerapkan literasi kepada semua kalangan.”

Sementara itu Ibu Kepala Desa Pademawu Timur Juma’ati Elis Susanti, S.H, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Camat Pademawu Farid, S.Sos, yang telah berkenan melakukan kunjungan kerja ke wilayah Desa Pademawu Timur dan melaksanakan Grand Opening Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna”yang merupakan salah satu obyek wisata yang ada di Kecamatan Pademawu. Ibu Camat berharap agar seluruh elemen Perangkat Desa Pademawu Timur Selatan terus melakukan upaya pengembangan dan promosi Taman Edukasi “Titik Sejuta Warna” bersama Pemda agar menjadi salah satu wisata unggulan di Kabupaten Pamekasan.

 

 

 

Penulis : Nur Imamah Indriyani
Editor : Wildan Romadhoni S

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *